Pemain andalan Timnas Indonesia, Witan Sulaeman berhasil mencetak gol pertamanya bersama FK Senica saat melawan GSK Jastrzebie di Stadion FK Senica, Senica, Sabtu (5/2/2022).

Bertemu di laga persahabatan, GSK Jastrzebie awalnya unggul terlebih dahulu karena kesalahan dari pemain FK Senica lalu bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Konrad Handzlik.

Pemain bernomor punggung 7 itu mencetak gol ke gawang FK Senica dengan tendangannya yang mendatar ke tanah namun sangat terarah, gol tersebut tercipta di menit ke 9.

Tertinggal, tak butuh waktu lama untuk para pemain FK Senica bangkit lantaran di menit ke 14 Witan Sulaeman menciptakan gol penyama kedudukan.

Gol Witan Sulaeman diciptakannya dengan sangat indah, tenang dalam membawa bola, mengecoh bek lawan lalu menendang tepat di pojok gawang.

Tidak terlalu keras namun terarah, gol tersebut membuat laga kembali imbang 1-1 dan semangat para pemain FK Senica bertambah.

Lebih menyerang setelah Witan Sulaeman cetak gol, FK Senica berkali-kali mendapatkan peluang dan baru bisa mencetak gol kembali di menit 20, gol diciptakan oleh Giannis Niarchos.

Pemain andalan FK Senica bernomor punggung 9 itu lakukan tendangan menyusuri tanah namun sangat akurat, kerja sama yang apik membuat gol tersebut terlihat sangat indah.

Dan perlu diketahui bahwa Egy Maulana Vikri berperan besar dalam gol kedua FK Senica, kedua pemain Indonesia Egy dan Witan memang tampil sangat baik dalam laga itu.

Skor 2-1 bertahan hingga pertandingan berakhir, kemenangan tersebut sangat diperlukan FK Senica untuk mengembalikan mental para pemain setelah kalah 4-0 dari FC Fastav Zlin.

Baca Juga:   Anggap AFF Bukan Lagi Prioritas, Thailand dan Malaysia Turun Dengan Kekuatan Lapis Kedua, Izin Klub Dijadikan Alasan

Gol Witan Sulaeman nampaknya juga disorot oleh media Malaysia bernama Makanbola, media Malaysia tersebut ikut campur dengan memberikan beberapa pernyataan apik mengenai perkembangan Witan Sulaeman di Eropa.

“Ketenangan yang dimiliki Witan sebelum menembak ke gawang sangat ‘menyenangkan’. Ini membuktikan bahwa kredibilitas pemain berusia 20 tahun itu tidak bisa dipandang sebelah mata,” tulis Makanbola.

“Semoga anak muda ini dapat pengalaman yang berguna sepanjang kariernya di sana sekaligus menjadi penanda arah pemain muda lain untuk terus cemerlang,” tutup Makanbola.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan