Pemain keturunan Indonesia Althaf Khan gabung ke klub raksasa Jerman, Shalke 04 usai dicoret dari Timnas Indonesia U-17, bikin Bima Sakti gigit jari?

Pemain keturunan Indonesia Althaf Khan Gabung Shalke 04 Usai sebelumnya masuk seleksi Timnas Indonesia U-17 yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17, namun dipulangkan oleh Bima Sakti.

Pemain keturunan Indonesia Althaf Khan yang dipulangkan oleh Bima Sakti dari Timnas Indonesia U-17 kini telah resmi bergabung ke Shalke 04, informasi tersebut dibagikan oleh Instagram Idn_abroad.

“Usai dipulangkan dari Seleknas Timnas Indonesia U-17 kemarin, pemain muda berpaspor Indonesia, Althaf Fawwas Khan resmi bergabung ke tim Shalke 04 U-18,” tulis akun idn_abroad dikutip dari Instagram.

Akun tersebut menambahkan bahwa alasan Althaf Khan bergabung ke tim Shalke 04 U-18 karena penampilannya yang impresif di Barca Academy USA.

Baca Juga:   Resmi, PSSI Daftarkan 8 Stadion Venue Piala Dunia U-17 2023 ke FIFA Termasuk JIS

“Berkat penampilannya yang impresif di Barca Academy USA,” tambah akun tersebut.

Ternyata, Althaf Khan juga merupakan salah satu pemain yang menonjol di kompetisi USA kelompok umur 2007/2008..

Dengan bergabungnya Althaf Khan ke tim Shalke 04 U-18, akankah membuat Bima Sakti berubah pikiran dan memanggilnya kembali ke Timnas Indonesia U-17? Menarik untuk dinantikan. (*/Dinda)

Baca Juga:   Coach Bima Sakti Sebut Pemain Timnas U-16 Sering Bersedih, Ini Sebabnya...

Sumber: suara.com

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan