Pemain belakang KV Mechelen yang dikabarkan akan segera dinaturalisasi Timnas Indonesia, Sandy Walsh mendapatkan tawaran dari Bali United dan Persija Jakarta.

Bek KV Mechelen Sandy Walsh yang tengah dalam proses naturalisasi untuk Timnas Indonesia mengaku mendapat kontak dari Persija Jakarta dan Bali United.

Nama Sandy Walsh kini sudah dikenal oleh publik sepak bola Indonesia berkat niat atau keinginannya membela Timnas Indonesia.

Tidak hanya omong kosong, dirinya bersama Jordi Amat dan Shayne Pattynama sudah masuk dalam tahap Kemenkunham dan akan segera dinaturalisasi.

Bersama KV Mechelen, Sandy Walsh termasuk sebagai pemain potensial. Meski berposisi sebagai pemain belakang, Walsh bisa mencetak gol.

Dia juga piawai bermain di sejumlah posisi. Kemampuan itu juga yang membuat Walsh dilirik beberapa klub Liga Indonesia.

“Saya juga nonton Liga Indonesia, karena kan nama saya sudah mulai muncul di Indonesia, jadi klub-klub di Indonesia juga mulai memantau saya seperti Persija Jakarta dan Bali United,” ujar Sandy Walsh dalam wawancara dengan KBRI Brussel di YouTube.

“Mereka juga mengontak saya, jadi saya mencoba mengikuti perkembangan Liga Indonesia juga,” ucap Walsh menambahkan.

Baca Juga:   Media Vietnam Makin Ketakutan Timnas Indonesia Diperkuat 3 Pemain Keturunan Tambahan di Piala Asia 2023

Diusianya yang matang yaitu 27 tahun, Sandy Walsh memiliki beberapa alasan untuk mengikuti perkembangan liga terbaik di Indonesia yaitu Liga 1.

“Beberapa teman saya juga main di situ [Liga Indonesia]. Mengikuti [Liga Indonesia] sedikit-sedikit, tidak mudah,” kata Sandy Walsh.

Sandy Walsh mengaku sudah sejak lima tahun terakhir bermintat dinaturalisasi agar bisa menjadi bagian dari Timnas Indonesia. Akan tetapi, ketika itu belum mendapat respons positif dari PSSI.

Namun sikap atau keputusan Sandy Walsh untuk mempelajari sepak bola Indonesia berlawanan dengan netizen atau suporter Indonesia.

Baca Juga:   Kabar Baik, PSSI Sebut Naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh Sudah Temui Titik Cerah, Sudah Tanda Tangan

Menurut para suporter, apabila Sandy Walsh membela salah satu klub Liga 1 maka pemain tersebut mengalami penurunan karir.

Bisa dimaklumi mengingat saat ini dirinya cukup bersinar bersama klubnya, dan jarang sekali pemain Liga 1 yang mampu bermain apik ketika bermain di Timnas Indonesia.

Contohnya seperti Asnawi Mangkualam, sempat bermain biasa saja namun ketika gabung Ansan Greeners sang pemain alami pertumbuhan cepat.

Pemain yang dulunya potensial sebut saja Evan Dimas, kini karirnya cenderung meredup.

(Editor/Gamin Min)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan