Menatap semi final, Timnas Indonesia bertemu dengan Myanmar yang berhasil menjadi juara grup dalam Grup B Piala AFF tahun ini, bahkan Vietnam berada di runner up.

Timnas Indonesia unggul lebih dulu di babak pertama melalui tendangan keras dari Sauqi dan membuat skor berubah menjadi 1-0 keunggulan untuk skuad Garuda hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, Timnas Indonesia bermain lebih baik lagi, skuad Garuda berhasil mencetak gol melalui Evan Soumilena, Runtuboy dua gol, Guntur Ariwibowo dan Ardhiansyah.

Tim lawan berhasil mencetak gol, namun skor akhir 6-1 kemenangan untuk Indonesia dan berhak lolos ke final.

Timnas futsal Indonesia bermain dengan cukup baik di Piala AFF tahun ini, dengan beberapa pemain baru dan pelatih yang baru skuad Garuda mampu tampil dengan maksimal.

Pertandingan pertama kala melawan Brunei Darussalam, Ardiansyah Nur dan kawan-kawan mampu mencetak 12 gol tanpa balas dan menambah percaya diri dari para pemain Timnas Indonesia.

Beralih ke pertandingan kedua, Timnas Futsal Indonesia cukup kesulitan melawan Malaysia yang baik dalam bertahan, namun power play yang digunakan oleh Harimau Malaya sangat rapuh.

Hal itu dimanfaatkan dengan sangat baik oleh para skuad Garuda, skor akhir 5-1 menutup game tersebut kemenangan untuk Timnas Indonesia.

Memasuki pertandingan ketiga, Timnas Indonesia kembali melawan musuh yang berat, kali ini melawan Thailand. Babak pertama skuad Garuda mampu unggul 2-1.

Namun di babak kedua kedudukan berhasil disamakan menjadi 2-2 dan membuat laga berakhir imbang, kedua tim sama kuat dalam pertemuan tersebut.

Pertandingan keempat menjadi pertandingan penentu apakah Timnas Indonesia bisa lolos, melawan Kamboja Evan dan kawan-kawan sempat kesulitan di babak pertama.

Kedua tim bermain dengan sangat apik di babak pertama pertandingan tersebut, skor 2-2 menjadi akhir di babak pertama, sedangkan Indonesia sangat membutuhkan kemenangan untuk aman.

Beruntung di babak kedua Timnas Indonesia bermain dengan sangat baik, skor berubah menjadi 11-2 padahal di babak pertama hanya 2-2.

Permainan efektif dari para pemain membuat Kamboja kesulitan untuk melawan, akhirnya pertandingan usai dengan skor telak 11-2 kemenangan untuk Timnas Indonesia.

(Editor/Gamin Min)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan