Timnas Indonesia U-20 diwanti-wanti oleh berbagai kalangan untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi kompetisi yang akan dihadapi,Piala Asia U-20 Tahun depan. Setelah absen begitu lama di kancah Asia, timnas akan kembali ambil bagian dalam kompetisi tersebut.

Setelah dilakukan drawing, Timnas Indonesia U-20 masuk Grup A Piala Asia U-20 2023 bersama Uzbekistan, Irak, dan Suriah pada  Rabu (27/10/2022) siang WIB.

Persiapan yang harus disiapkan tidak hanya secara taktis saja melainkan juga memperkuat secara  psikis.

Timnas Indonesia U-20 tergabung dengan tuan rumah Uzbekistan dalam Grup A Piala Asia U-20 2023. Tim berjulukan Garuda Nusantara itu dilarang kena mental.

Asisten pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto merespons drawing Piala Asia U-20 2023 yang menempatkan Marselino Ferdinan dkk. di Grup A bersama tuan rumah.

Baca Juga:   Dilematis, Thomas Doll Ngotot Pertahankan Pemain U-19 Persija yang “Dijemput Langsung” Shin Tae-yong ke Lapangan Untuk TC Timnas

“Yang terpenting, para pemain Timnas Indonesia U-20 jangan sampai kalah mental untuk melawan siapa pun,” ujar Nova Arianto kepada Bola.com.

“Kami harus percaya bahwa kami mempunyai kemampuan di Piala Asia U-20 2023,” jelas tangan kanan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 itu

Jadwal sementara Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023 telah beredar. Tim berjulukan Garuda Nusantara itu akan melawan Irak dalam partai pertama Grup A.

Setelah menghadapi Irak, tim berjulukan Garuda Nusantara ini bakal bentrok dengan Suriah lalu Uzbekistan.

Namun, tanggal pasti untuk tiga partai Timnas Indonesia U-20 di Grup A Piala Asia U-20 2023 masih belum ditetapkan.

“Yang pasti, semua tim di Piala Asia U-20 2023 pastinya punya kualitas yang baik, termasuk tuan rumah yang bergabung dengan kami,” ujar Nova Arianto.

Ketika pengundian babak penyisihan Piala Asia U-20 2023 berlangsung, Timnas Indonesia U-20 sedang berada di Turki. Tim berjulukan Garuda Nusantara itu tengah digenjot dalam pemusatan latihan.

Sementara Irak dan Suriah melaju ke putaran final Piala Asia U-20 2023 sebagai dua dari runner-up terbaik babak kualifikasi.

Adapun sebagai tuan rumah, Uzbekistan berhak menjadi peserta Piala Asia U-20 2023 tanpa bertanding di kualifikasi dan menempati Grup A.

Timnas Indonesia U-20 meraih kemenangan 2-1 atas Cakallikli Spor pada laga uji coba perdana yang digelar di Lapangan Kempinski Hotel Football, Antalya, Turki, Senin (24/10/20220) malam WIB. (dok. PSSI)

Secara kualitas, Timnas Indonesia U-20 tidak kalah kelas daripada Uzbekistan yang seharusnya diuntungkan dengan faktor tuan rumah, Irak, maupun Suriah.

Baca Juga:   Soroti Persiapan Timnas U-16, Media Vietnam Sebut Indonesia Mengirimkan 'Surat Perang' untuk Tim Vietnam

Setiap grup akan diambil dua tim teratas sebagai juara dan rennur up mewakili grup untuk melaju ke perempat final.

Sebagai informasi, Piala Asia U-20 2023 dibagi menjadi empat grup. Selain Grup A juga pertarungan lebih sengit nampak di grup lainnya.

Grup B, Vietnam akan berjibaku dengan kekuatan besar timur tengah, Qatar dan Iran.

Begitu juga grup C, Korea Selatan, Pengoleksi gelar terbanyak akan meladeni tiga tim palamboyan yaitu Tajikistan, Yordania, dan Oman.

Sementara di grup D, Pertarungan sengit akan terjadi pasalnya grup ini dihuni tim-tim raksasa Asia yaitu Jepang, Arab Saudi, China, dan Kirgistan.

(Editor/Fathur Rozi)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan