Carlos Cesar selaku pelatih Futsal Timnas Indonesia akui kehebatan Timnas Indonesia yang mampu bermain apik di final Piala AFF Futsal 2022.

Thailand dan Indonesia sendiri sebenarnya sudah bertemu di fase grup, sama seperti di final, Timnas Indonesia sempat unggul 2-0 terlebih dahulu.

Lalu Thailand yang langganan Piala Dunia mampu menyamakan kedudukan dan membuat pertandingan berkesudahan imbang 2-2.

Pertemuan Indonesia dan Thailand kembali terjadi di final, Timnas Indonesia unggul terlebih dahulu berkat gol dari Evan Soumilena dan Runtuboy.

Namun Andiansyah Nur dan kawan-kawan takk berhasil mempertahankan skor dan di akhir-akhir laga justru Thailand bermain sangat apik.

Laga tersisa satu menit, Thailand mampu mencetak dua gol dan membuat skor imbang 2-2 lanjut ke babak extra time.

Extra time berjalan 5 menit per babak, kedua tim sama-sama tak berhasil mencetak gol meski salah satu pemain Indonesia mendapatkan kartu merah.

Extra time tak berbuah gol, laga akhirnya dilanjutkan ke babak adu penalti. Sayangnya Thailand yang keluar menjadi juara usai semua bola mampu dicerploskan ke gawang.

Baca Juga:   Diserang Netizen, Kemenpora Hingga Kini Belum Ucapkan Selamat untuk Timnas Futsal Indonesia

Di sisi lain, Indonesia gagal karena tendangan Runtuboy mampu digagalkan kiper Thailand. Skor penalti tersebut 3-5 untuk keunggulan tim Gajah Perang.

Nah, setelah pertandingan pelatih futsal Thailand bernama Carlos Cesar menyampaikan bahwa level Indonesia kini sudah tak begitu jauh dari timnya.

“Ini pertandingan penting bagi pemain baru yang telah banyak belajar. Kami menang dan saya harus mengatakan bahwa Indonesia lawan hebat. Ini futsal modern. Bahkan di level global, jarak masing-masing tim tidak jauh,” ucap Carlos Cesar dikutip dari Siam Sport pada Senin (11/4/2022).

Oleh sebab itu, Carlos Cesar meminta agar suporter Thailand harus mengerti persaingan yang ada dan meminta untuk terus mendukung tim.

Sebuah pujian yang sangat berarti tentunya untuk Timnas Futsal Indonesia mengingat lawan yang dihadapinya adalah tim langganan Piala Dunia.

Mohammad Hashemzadeh pun juga marah kepada para pemainnya yang tak mampu pertahankan skor, di sisi lain pelatih Indonesia itu bangga dengan permainan anak asuhnya.

(Editor/Gamin Min)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan