Marselino Ferdinan, pemain berusia 17 tahun yang sudah menjadi pemain penting Persebaya Surabaya kini nampaknya sangat sibuk untuk bermain bersama tim maupun Timnas.

Pemain Persebaya itu bermain dengan sangat baik dalam Liga 1, dalam 20 pertandingan Marselino mencetak empat gol dan tujuh assist sejauh ini, tentu sebuah catatan yang apik bagi pemain 17 tahun.

Hal itulah yang membuat pelatih Persebaya, coach Aji Santoso tak ingin cepat-cepat melepas jasa gelandaang dengan nomor punggung 7 itu.

Bahkan Aji Santoso meminta langsung kepada Nova Arianto selaku jajaran Shin Tae-yong untuk izin menggunakan jasa Marselino Ferdinan terlebih dahulu.

Hal itulah yang membuat Marselino belum juga bergabung dengan Timnas Indonesia U-19 yang saat ini sudah menjalani TC.

“Kami sudah berkomunikasi dengan Coac Nova Arianto (Asiten pelatih timnas U-19 agar Marsel sementara tetap di Persebaya,” kata Aji Santoso seperti dikutip dari laman Jawa Pos.

Selain karena perannya masih sangat dibutuhkan, lini tengah Persebaya Surabaya juga masih kehilangan Ricky Kambuaya yang kini belum fit sepenuhnya sedangkan point kini semakin dekat.

Asa juara untuk Bajol Ijo terbuka lebar, dengan mengoleksi 54 point, Persebaya Surabaya hanya terpaut enam point dari Bali United yang berada  di puncak klasemen.

Selain itu, Liga 1 juga hanya tersisa enam pertandingan lagi menuju penutupan, tentu wajar apabila coach Aji Santoso sangat mempertahankan Marselino Ferdinan.

“Kami membutuhkan tenaga Marsel,” tegas Aji Santoso, hal itu juga yang membuat media semakin yakin bahwasannya peran dari Marselino benar-benar vital di Persebaya.

Karena alasan itu juga, Persebaya Surabaya baru melepas satu pemainnya untuk ikut bergabung pada TC timnas Indonesia U-19, yaitu Bramdani. “Iya, hanya Bramdani yang sudah ke timnas U-19,” terang dia.

Tidak ada yang bisa disalahkan dari kedua belah pihak, mereka punya kepentingan masing-masing dan Marselino juga harus profesional sebagai pemain.

Mengingat saat ini Marselino memang sangat dibutuhkan maka wajar apabila Shin Tae-yong dan jajarannya memperbolehkan sang pemain membela klubnya.

Ditambah lagi Persebaya Surabaya kini amat dekat dengan juara, setidaknya hanya butuh enam point untuk bisa menyamai point dari Bali United.

(Editor/Gamin Min)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan