Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia U-19 takjub dengan permaianan Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan yang tampil apik di Sea Games 2021 cabang olahraga sepak bola.

Kedua pemain muda tersebut disarankan oleh Shin Tae-yong untuk bermain di luar negeri seperti Jepang atau Korea Selatan, pernyataan tersebut juga didukung oleh para warganet.

Dua pemain yang masih berumur 17 tahun tersebut masuk dalam skuad Garuda Muda untuk arungi Sea Games 2021 yang digelar di Vietnam.

Meski umurnya masih 17 tahun, namun kedua pemain mendapatkan menit bermain yang cukup banyak saat berlaga di Sea Games 2021, terutama Marselino Ferdinan.

Ia bermain sebagai salah satu pemain tengah terbaik yang dimiliki oleh Timnas Indonesia U-23 saat arungi Sea Games 2021, Ronaldo Kwateh juga turut torehkan 1 gol saat lawan Malaysia.

Saat itu gol Ronaldo Kwateh menjadi gol satu-satunya yang dicetak Indonesia saat lawan Malaysia di waktu normal 90 menit, di laga yang berlangsung hingga adu penalti itu, Indonesia menang.

Shin Tae-yong yang melihat bahwa kedua pemain tersebut memiliki potensi untuk lebih berkembang lagi, pelatih asal Korea Selatan itu memberi saran untuk pemain bermain di luar negeri.

“Ronaldo dan Marselino, kedua pemain itu sangat baik. Jika pemain tersebut ke Liga Jepang atau Korea segera, tidak masalah,” kata Shin saat jumpa pers usai raih medali perunggu.

“Intinya main di liga luar negeri lebih baik dan akan jadi lebih baik dan luwes. Kalau main di sana, pasti akan bisa menjadi bantuan dan perkembangan untuk sepak bola Indonesia,” ucap Shin.

Baca Juga:    Egy Maulana Dikabarkan Main di Liga Slovakia Lagi

Kedua pemain tersebut saat ini masih terikat kontrak dengan klub Liga 1, Marselino Ferdinan yang membela Persebaya sedangkan Ronaldo Kwateh bermain untuk Madura United.

Shin Tae-yong sendiri bukan pelatih yang remeh, ia pernah memimpin Korea Selatan bermain di Piala Dunia dan berhasil mengalahkan Jerman dengan skor 2-0.

Jadi, tentu bukan hanya sembarangan bicara Shin Tae-yong untuk mengusulkan Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh bermain di luar negeri seperti Korea Selatan dan Jepang.

(Editor/Yusril Fahmi)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan