Beri kode ingin dinaturalisasi, gaya bermain pesepakbola keturunan Indonesia, Ilias Alhaft, disebut mirip Arjen Robben dan Riyad Mahrez. Sosok Ilias Alhaft menjadi bahan perbincangan dalam satu hari terakhir.

Ilias Alhaft baru saja membawa sang klub, Almere City, promosi ke kasta teratas Liga Belanda 2023-2024. Saat merayakan keberhasilan sang klub, Ilias Alhaft terlihat mengibarkan bendera Maroko dan Indonesia.

Sekadar diketahui, Ilias Alhaft memiliki darah Indonesia dan Maroko dari sang ayah. Aksi yang dilakukan Ilias Alhaft itu disebut-sebut banyak pihak sebagai kode winger 26 tahun itu agar dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia.

Kebetulan, PSSI yang dipimpin Ketua Umum Erick Thohir sedang mencari sejumlah pemain keturunan grade A. Keberhasilan Ilias Alhaft mentas di kasta teratas Liga Belanda 2023-2024 membuat layaknya dikategorikan sebagai pemain keturunan grade A.

Banyak akun di media sosial menunjukan aksi Ilias Alhaft di lapangan. Banyak yang menilai gaya permainan Ilias Alhaft mirip dengan pesepakbola legenda Belanda, Arjen Robben dan winger Manchester City, Riyad Mahrez.

Baca Juga:   Media Malaysia Iri dengan Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Pemain Naturalisasi Kami Tak Hafal Lagu Kebangsaan!

“Gaya mainnya mirip Robben dan Riyad Mahrez,” tulis akun TikTok Denny Ferdiansyah, mengomentari video gaya permainan Ilias Alhaft yang diunggah akun Langkat TV.

“Dilihat dari gaya lari sama penguasaan bolanya lebih mirip ke Riyad Mahrez ketimbang Hakim Ziyech,” lanjut akun yang sama.

Keputusan PSSI mendekati Ilias Alhaft atau tidak ada di tangan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Jika Shin Tae-yong meminta kepada PSSI, Ilias Alhaft kemungkinan besar bakal diproses naturalisasnya.

Baca Juga:   Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Akan Naturalisasi 7 Pemain Keturunan Lagi: Akibat Terus Menerus Kalah dari Vietnam

Kehadiran Ilias Alhaft tentunya bakal mempertajam lini serang Timnas Indonesia. Sebab, Ilias Alhaft memiliki pengalaman panjang mentas di level tinggi sepakbola Eropa.

Lantas, bagaimana dengan statistik Ilias Alhaft bersama Almere City musim ini? Dari 33 pertandingan di semua kompetisi, Ilias Alhaft mengemas dua gol dan enam assist. Di babak playoff sendiri, Ilias Alhaft turun dalam empat pertandingan dengan catatan dua assist.

Sumber: okezone

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan