Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll dibuat ketar-ketir dengan kehadiran juru taktik timnas Indonesia, Shin Tae-yong ke stadion tatkala bersua Bhayangkara FC pertandingan pekan kedelapan Liga 1 2022/2023 yang berlangsung di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (3/9/2022).

Kedatangan Shin Tae-yong tersebut kemungkinan besar dalam rangka pemantauan langsung pada lima pemain Persija Jakarta yang masih belum bergabung dengan Timnas Indonesia U-19.

Diketahui, pelatih asal Korea Selatan tersebut telah memanggil 10 nama pemain Persija Jakarta untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) guna mempersiapkan diri jelang Kualiifikasi Piala Asia U-20 2023 yang akan digelar di Surabaya pada 14 hingga 18 September 2022.

Kelima pemain yang dipanggil Shin Tae-yong dari Persija Jakarta diantaranya Cahya Supriadi, Muhammad Ferrari, Ginanjar Wahyu, Frengky Missa, dan juga Alfriyanto Nico.

Lima pemain lain yang sudah mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 merupakan pilar akademi tim berjulukan Macan Kemayoran itu. Pemusatan latihan Timnas Indonesia telah digelar sejak 24 Agustus kemarin.

Di sisi lain, Persija Jakarta mengaku siap mengirimkan lima pemain sisanya pada 12 September 2022 mendatang. Pasalnya, tenaga telinganya masih sangat dibutuhkan oleh tim untuk mengarungi kompetisi Liga 1.

Baca Juga:   Gillingham FC Tumbang dari Wolves, Kecewa Shin Tae Yong Berbalik Arah

Hal tersebut disebabkan karena pilar utama Persija Jakarta yang sudah menepi karena cedera.

Sementara itu, PSSI meminta kepada lima permain tersebut diharuskan datang pada 4 September 2022. Disisi lain, Persija Jakarta akan menjamu Barito Putera dalam laga tandang pada 11 September 2022 mendatang.

Thomas Doll, selaku pelatih Persija Jakarta terlihat panik dengan kedatangan Shin Tae-yong. Juru Taktik Macan Kemayoran tersebut menyerahkan keputusan seluruhnya pada pihak manajemen dan tidak dapat berkata apa-apa.

“Klub akan menyampaikan keputusan beberapa hari mendatang,” ujar Thomas Doll.

Baca Juga:   Rekor Uji Coba Timnas Indonesia di Bawah Asuhan Shin Tae-yong: Sudah Lama Tak Rasakan Kekalahan!

Absennya para pemain belakang Macan Kemayoran memaksa pelatih tersebut untuk mengandalkan Muhammad Ferarri di lini belakang Persija.

Akhirnya M Ferarri sendiri tampil impresif bersama dengan Persija. Menjaga baris pertahanan dengan sangat apik di beberapa pertandingan terakhir.

“Kondisi dari Persija saat ini tidak memiliki defender karena banyak yang cidera,” imbuhnya.

Thomas Doll menegaskan akan sejarah memastikan kelanjutan para pemain yang sudah mendapat panggilan untuk mengikuti TC Timnas dalam waktu dekat.

“Saya akan membahas masalah ini beberapa hari ke depan,” pungkasnya.

(Editor/Fathur Rozi)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan