Kembali muncul pemain muda Belanda berdarah Indonesia yang siap membela skuad Garuda secara terbuka, ia adalah Jayden Houtriet.

Bermain untuk klub besar Vittese Arnhem, pemain yang berpostur jangkung tersebut akui ingin membela Timnas Indonesia.

Keinginan membela timnas itu terungkap dalam wawancara dengan pemain Indonesia Yussa Nugraha yang pernah berkarir di Belanda.

Melalui video yang diunggah ke kanal YouTube pribadi pada Selasa, 26 Mei 2020 Yussa Nugraha memperkenalkan siapa Jayden Houtriet.

Jayden Houtriet mengakui bahwa dia berusia 18 tahun saat itu dan memulai karir sepak bolanya pada usia 5 tahun di klub amatir ESA Youth.

Menjelang usia 10 tahun, pilihan Jayden jatuh ke tangan Vitesse Anrhem sebagai tempat untuk melanjutkan karir sepak bolanya.

“Saya mulai bermain sepak bola sejak usia 5 tahun. Waktu saya bermain di klub amatir ESA,” ucap Jayden Houtriet kepada Yussa Nugraha.

“Setelah 3 tahun, saya discout beberapa klub. Akhirnya saya memilih Vitesse Arnhem. Saya sudah 9 tahun di Vitesse Arnhem,” imbuhnya.

Meskipun memiliki tinggi mencapai 189 cm, Jayden mengaku ke Yussa bahwa ia bermain sebagai penyerang dan beberapa kali jadi gelandang bertahan.

“Gelandang bertahan, tapi sebelumnya saya adalah penyerang. Beberapa musim ini saya bermain sebagai gelandang bertahan,” ujar Jayden Houtriet.

“Saya pikir itu terjadi secara otomatis. Karena dari striker aku digantikan untuk bermain di nomor 10. Dari situ saya dimainkan di banyak posisi lain,” imbuhnya.

Ia menjelaskan bahwa ada keturunan Indonesia dari Indonesia.

“Mama saya berasal dari Indonesia. Mamaku nggak lahir dari Indonesia, tapi orang tua mamaku (Opa dan Oma) lahir di Indonesia.” kata Jayden.

“Opaku dari Jakarta dan Omaku dari Manado. Saya belum pernah ke Indonesia. Mungkin tempat pertama yang ingin saya kunjungi adalah asal opa dan omaku yakni Jakarta dan Manado,” imbuhya.

“Misal kalau karier bolaku di Belanda nggak meningkat, maka aku ingin bermain di Indonesia. Saya nggak ngikutin sepak bola di Indonesia (jadi tidak tahu klub mana yang saya ingin bela).” imbuh Jayden.

(Editor/Yusril Fahmi)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan