Official PSSI membuat garden para netizen Indonesia setelah menampilkan postingan pertandingan antara skuad Garuda U-19 ketika menghadapi Cakallikli Spor dalam laga uji coba.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-19 sukses mengalahkan Cakallikli Spor dalam pertandingan yang digelar pada Selasa (25/10/2022) di Turki. Skuat Garuda Muda berhasil menang dengan skor 2-1.

Adapun kedua gol Timnas Indonesia U-19 dicetak oleh Ginanjar Wahyu pada menit ke-17  dan Ricky Pratama (85’). Sementara Cakallikli Spor hanya mampu membalas satu gol saja di pertandingan ini.

Dalam postingan tersebut, PSSI membagikan potret aksi para pemain Timnas Indonesia U-19 saat melawan Cakallikli Spor.

Uniknya, ternyata para pemain yang ditampilkan tim lawan berbeda dari apa yang diprediksi para netizen sebelumnya.

Pasalnya, Cakallikli Spor tampil dengan para pemain senior. Hal ini ramai dibicarakan di grup Facebook ‘Berita Timnas Indonesia 2022 dan Sepak Bola Dunia’.

Baca Juga:   Tidak Dengan Skuad Penuh, Marcelino Dkk Berkesempatan Jungkalkan Modova Untuk Kedua Kalinya

“Kirain lawan Cakalikli sport itu Seusia,Ternyata club’ Senior,” tulis seorang netizen dengan membagikan potret kemenangan Timnas Indonesia U-19.

Unggahan itu langsung ramai dikomentari netizen lainnya. Ada yang ikut kaget, ada yang bangga, tetapi ada pula yang menanyakankasta Cakallikli Spor di Liga Turki.

Kekagetan karena netizen tanah air dapat dimaklumi lantaran mereka sebelumnya mengira dan lawan akan turun dengan para pemain yang seusia.

Namun kenyataannya mereka tampil dengan sederet pemain senior dan sama sekali berbeda dari dugaan awal para netizen.

Baca Juga:   Sindir Pemain Timnas, Shin Tae-yong: Tinggi Lemak, Lemah Otot

“Beneran ini Timnas kita menang 2-1 Bos,” tulis Dani *****.

“Gak seimbang posturnya…tapi dari hasil istimewa,” tulis Budi *****.

“Keren timnas kita,” tulis Ade ****.

“Ini bagus berarti secara mental udah mulai aman,” tulis Zuci****.

“Caklaklik klub divisi berapa yaa,” tulis Kris ***.

“Itu tim kasta ke berapa,” tanya Prana

(Editor/Fathur Rozi)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan