Para pemain Timnas Indonesia sangat antusias menyambut gelaran FIFA matchday yang akan dilangsungkan pada bulan September ini.

Termasuk di antaranya pemain naturalisasi yang kini memperkuat Persib Bandung, Marc Klok.

Pasalnya lawan yang akan dihadapi Timnas Indonesia merupakan tim dengan peringkat FIFA yang jauh di atas Indonesia. Ya, Curacao memiliki peringkat hampir dua kali lipat dari posisi Indonesia saat ini.

Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Curacao dua kali pada laga persahabatan tersebut pada 24 dan 27 September mendatang.

Tentu ada peluang bagi Klok dipanggil Pelatih Shin Tae-yong, mengingat pemain naturalisasi asal Belanda itu tampil apik bersama Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.

“Saya lihat ke depan untuk menang dua kali. Saya pikir bisa dan semoga stadion ramai dengan fans Indonesia untuk membantu kita,” kata Klok kepada awak media saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (1/9/2022).

Lebih lanjut, Klok menyebut Curacao adalah lawan yang kuat untuk Timnas Indonesia. Pasalnya, mereka memiliki kemiripan dengan Belanda.

Demikian juga dengan kualitas kompetisi di negeri tersebut yang terbilang cukup baik.

Mantan pemain Persija Jakarta itu kemudian membeberkan penyebab Timnas Curacao menjadi salah satu kekuatan yang cukup disegani.

“Curacao adalah negara yang dekat sama Belanda juga, banyak pemain (Belanda) di sana, ada orang Belanda atau orang bicara bahasa belanda. Mereka (pemain Curacao) main di luar semua, kompetisi bagus, saya pikir ini adalah tim yang bagus,” ungkapnya.

Marc klok mengaku sangat senang bisa berjumpa dengan tim sekaliber Curacao.

“Saya senang kita main lawan tim yang bagus,” pungkas kapten Persib Bandung tersebut.

Saat ini Pelatih Shin Tae-yong masih fokus bersama Timnas Indonesia U-19 yang tengah dipersiapkan untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Pasca agenda tersebut, pelatih asal Korea Selatan itu pasti akan mengalihkan fokus untuk menyiapkan tim jelang FIFA matchday yang akan bergulir di akhir bulan nanti.

 

(Editor/Baidury)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan