Skuad Garuda sudah menyiapkan pasukan untuk turun dalam ajang piala AFF 2022 yang akan diselenggarakan bulan Desember ini.

Menghadapi lawan-lawan yang tangguh pada ajang tersebut, Shin Tae Yong sebagai pelatih timnas Garuda sudah menyusun nama-nama yang akan dibawa dalam ajang bergengsi tingkat kawasan Asia tenggara ini.

Indonesia tidak sendirian dalam mempersiapkan ajang tersebut, terdapat beberapa negara kawasan yang juga sudah menyusun susunan skuad mereka.

Bila melihat skuad dari beberapa negara Yang berpartisipasi dalam ajang ini dalam sudut harga pasar terdapat lima negara yang memiliki skuad termahal.

Dilansir dari sport bola.com, berikut lima negara yang memiliki skuad termahal dalam ajang AFF tahun ini

Timnas Singapura – 3,63 Juta Euro (Rp 59 Miliar)

Timnas Singapura menjadi salah satu negara dengan skuad termahal di Piala AFF 2022. Harga pasaran pemainnya mencapai 3,63 Juta Euro atau Rp59 Miliar.

Tak heran pasalnya Timnas Singapura akan diisi oleh penyerang yang bermain di Liga Thailand bersama BG Pathum yakni Ikhsan Fandi. Dikenal sebagai striker yang cukup tajam, di musim 2022/2023 Ikhsan Fandi sudah bermain sebanyak 30 pertandingan.

Bersama BG Pathum dia membukukan catatan 16 gol dan 1 assist. Tak heran jika kini harga pasarannya cukup tinggi mencapai 400 ribu euro atau setara Rp6,51 miliar.

Timnas Malaysia – 5,7 Juta Euro (Rp 92,8 Miliar)

Di posisi selanjutnya ada Timnas Malaysia yang juga menjadi salah satu negara dengan skuad termahal di Piala AFF 2022. Timnas Malaysia memiliki satu pemain naturalisasi asal Belgia yang saat ini bermain di Liga Cekoslowakia yakni Dion Cools.

Saat ini Dion Cools memiliki harga pasaran mencapai 800 ribu euro atau setara Rp13 miliar. Tak heran jika Timnas Malaysia memiliki rata-rata harga pasar pemain nyaris menyentuh Rp100 miliar.

Baca Juga:   Yakin Timnas Lolos, Shin Tae-yong Beberkan Cara Mudah Hadapi Lawan Tangguh di Piala Asia U-20

Timnas Thailand – 6,35 Juta Euro (Rp 103,3 Miliar)

Negara dengan enam gelar Juara Piala AFF ini juga memiliki skuad dengan rata-rata harga pemain mencapai 6,35 Juta Euro atau setara dengan Rp103,3 Miliar.

Tak heran pasalnya Timnas Thailand memang dihuni pemain bintang. Saat ini pemain termahal di skuad Piala AFF 2022 dipegang oleh Theerathon Bunmathan.

Sejatinya pemain termahal adalah Chanatip Songkrasin, namun sosoknya kini absen dalam gelaran Piala AFF 2022. Theerathon Bunmathan memiliki harga pasaran mencapai 600 ribu euro atau setara Rp9,7 miliar.

Timnas Vietnam – 7,6 Juta Euro (Rp 123,8 Miliar)

Vietnam kalahkan Borussia Dortmund 2-1 di uji coba jelang Piala AFF 2022 (FOTO: Vietnamese Football)

Timnas Vietnam saat ini memiliki harga pasaran pemain mencapai 7,6 juta euro atau sekitar Rp123,8 miliar. Pasalnya Timnas Vietnam juga memiliki beberapa pemain dengan harga transfer yang cukup fantastis.

Pemain termahal Timnas vietnam saat ini adalah sang pemain kunci yakni Nguyen Quang Hai yang mempunyai harga pasar 400 ribu euro atau setara dengan Rp6,51 miliar. Sosoknya akan memang cukup menjadi momok bahaya bagi skuad lawannya.

Timnas Indonesia – 9,3 Juta Euro (Rp 151,4 Miliar)

Di Piala AFF 2022 Timnas Indonesia menempati urutan pertama timnas dengan skuad termahal yakni mencapai 9,3 Juta Euro atau setara dengan Rp 151,4 Miliar. Hal ini lantaran kehadiran dua pemain naturalisasi yang mampu mendongkrak harga pasar skuad Garuda.

Sandy Walsh adalah pemain termahal yang dimiliki Timnas Indonesia saat ini. Dengan harga mencapai 2 juta euro atau setara dengan Rp 32,5 miliar, Sandy Walsh akan menjadi bagian dari Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 mendatang.

Demikian informasi mengenai negara dengan skuad termahal di Piala AFF 2022. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan para pembaca setia Sportstars.id.

(Editor/Fathur Rozi)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan