Hasani Abdulgani, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, tegaskan tiga pemain keturunan bisa membela skuad Garuda setelah Timnas Indonesia melaju ke final Piala Asia 2023.
Hasani Abdulgani mengumumkan bahwa Jordi Amat, Sandy Walsh dan Shyne Pattynama bisa bergabung dengan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, hal itu disampaikan melalui Instagram pribadinya.
“Alhamdullilah. Insya Allah Jordi Amat, Sandy Walsh dan Shyne Pattynama bisa joint di Piala Asia 2023. #PSSI #Kitagaruda,” ujar Hasani Abdulgani lewat akun Instagram pribadinya.
Seperti yang sudah kita ketahui, Jordi Amat, Sandy Walsh dan Shyne Pattynama gagal membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 lantaran belum juga dinaturalisasi.
Ketiga pemain tersebut belum mendapatkan perpindahan paspor, dengan begitu mereka tak bisa untuk tampil di ajang kualifikasi itu.
Hal ini disampaikan Hasani saat Kongres PSSI di Bandung, Jawa Barat.
“Sebenarnya udah tutup (pendaftaran). Yang kemaren saya ingin kejar itu kan untuk kualifikasi,” ucap Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani saat ditemui Hotel Trans Luxury, Bandung, Jawa Barat, Senin (30/5/2022).
“Tapi yang namanya niat ya belum tentu terkabul.”
“Saya bilang ke pelatih untuk daftarkan aja, tapi dia bilang `nggak bisa didaftarin tanpa paspor’. paspor itu akan kami butuhkan untuk lapor ke FIFA untuk pertukaran federasi.”