Kadek Agung Widnyana Putra pemain andalan Bali United sayangnya kini harus rela menepi selama beberapa bulan karena cedera lutut yang dialaminya.

Bermain di laga Bali United melawan Persikabo 1973 Februari lalu, Kadek Agung alami kejadian buruk dan membuatnya alami cedera lutut.

Kini sudah kurang lebih 1 bulan menepi, pemilik nomor punggung 18 di Bali United itu sepertinya akan menepi lebih lama lagi lantaran ia kini jalani operasi.

Dokter tim Bali United, dr. Ganda Putra pun membeberkan alasan serta pertimbangan bagi Kadek Agung untuk menjalani operasi tersebut.

Serangkaian proses observasi serta perawatan telah dijalani oleh Kadek Agung guna memulihkan cedera yang ia alami.

Termasuk dalam waktu dekat, pemain berusia 23 tahun ini harus naik ke meja operasi sebagai langkah untuk memulihkan kondisinya.

“Pertimbangan kami melakukan operasi adalah karena mengingat usia Kadek sendiri yang masih muda.”

“Kita tahu dia masih muda dan masih akan bermain bola dalam waktu yang panjang, oleh karena itulah kami mengambil opsi operasi.”

“Agar kondisi cedera dia bisa sembuh dengan sempurna nantinya.”

“Kami fokus untuk membantu dia sampai sembuh total dan membantu dia agar bisa kembali lagi ke lapangan,” jelas Ganda Sabtu, 19 Maret 2022.

Meski pilihannya nanti adalah operasi namun tidak membuat sang pemain akan cepat kembali merumput, Kadek Agung akan istirahat selama 6 hingga 9 bulan agar bisa bermain lagi.

“Kemungkinan 6 sampai 9 bulan, kurang lebih sama seperti Gunawan. Doakan saja dia bisa sembuh lebih cepat dan dapat membela tim Bali United lagi,” ungkapnya.

Sedangkan, Kadek Agung adalah salah satu pemain yang mendapat kepercayaan dari Shin Tae-yong saat Piala AFF 2020, besar kemungkinan ia akan dipanggil kembali di Kualifikasi Piala Asia.

Melihat kabar tersebut di sosial media, netizen heboh turut mendoakan kesembuhan untuk sang pemain.

Di Piala AFF 2020, Kadek Agung memang lebih sering menjadi pemain pengganti namun ketika bermain ia mampu menampilkan permainan yang apik sejak ia bermain.

Bermain sebagai gelandang tengah, ia cukup gemilang saat bermain di kompetisi Piala AFF 2020.

(Editor/Gamin Min)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan