Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas Darmono mendapat sorotan terkait minimnya jam terbang yang didapat bersama Arema FC.

Evan Dimas yang menjadi bintang keberhasilan Timnas U-19 merengkuh gelar Piala AFF beberapa tahun silam ternyata jarang mendapat kesempatan oleh pelatih Eduardo Almeida di Arema FC.

Padahal statusnya adalah kapten Timnas Indonesia. Sayang, label mentereng yang dia raih bersama timnas Indonesia ternyata tidak mampu memberikan nilai tawar di klubnya saat ini.

Seperti diketahui bahwa Evan Dimas adalah bagian dari proyek bertabur bintang Arema FC yang mengejar gelar juara Liga 1 musim ini.

Bintang Timnas Indonesia U-19 ini kerap kali memulai permainan dari bangku cadangan bahkan di kompetisi Liga 1 musim 2022-2023. Kali ini Evan Dimas baru bermain lima pertandingan dengan 273 menit bermain.

Baca Juga:   Baru Bergabung, Manajemen Singo Edan Langsung Target Javier Roca Terkam Maung Bandung

Namun demikian, Evan Dimas pun angkat suara soal berkurangnya menit bermain selama di Arema FC menurutnya ia datang ke Arema FC sebagai pemain profesional yang tentu akan berkomitmen memberikan yang terbaik bagi timnya.

Akan tetapi, situasi tersebut justru memanaskan rumor akan kemungkinan dirinya reuni dengan pelatih di Timnas U-23 tahun 2018 Luis Milla di Persib Bandung.

Rumor tersebut berhembus kencang karena  si pemain ikut berkomentar di kolom komentar unggahan Luis Milla di Instagram.

Evan Dimas berharap Luis Milla akan meraih kesuksesan bersama Persib Bandung pada musim ini.

“Semoga sukses pelatih”, tulis Evan Dimas.

Tak ayal, Komentar Evan Dimas tersebut langsung diserbu warganet dan mengecek dirinya untuk ber reuni dengan Luis Milla di Persib Bandung.

 

(Editor/Baidury)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan