Jim Croque selaku salah satu pemain keturunan mengaku antusias mengikuti latihan timnas U-19 Indonesia.

Namun, Jim Croque mengeluhkan cuaca panas dan lapangan pertandingan yang bergelombang di Stadion Madya.

Jim Croque adalah satu dari tiga pemain keturunan yang mengikuti sesi latihan tim nasional Indonesia U-19 sebelum menatap Piala AFF U-19 2022.

Lakoni latihan perdana di Indonesia, Jim Croque tampak menikmati pola latihan yang diberikan pelatih Shin Tae-yong dan para asistennya di lapangan.

“Saya pernah berlatih dengan tim ini sebelumnya di Prancis. Ini adalah latihan pertama saya bersama tim di Indonesia,” ucap Jim Croque.

Baca Juga:   PSSI Tak Mau Ambil Resiko, Suporter Indonesia untuk AFF dibatasi segini…

Selain Jim Croque, pelatih Shin Tae-yong juga memanggil dua pemain keturunan lainnya untuk ikut berlatih bersama Timnas Indonesia U-19. Mereka adalah Kai Boham, dan Max Christoffel.

Jim Croque merasa tak menemui kendala berlatih bersama Timnas Indonesia U-19.

Namun, pemain berusia 17 tahun itu mengeluhkan cuaca panas di Jakarta dan buruknya kualitas lapangan di Stadion Madya.

“Di sini cuacananya lebih panas. Jadi, saya harus banyak menyesuaikan diri,” ucap Jim Croque.

Baca Juga:   Cari Masalah, Sandy Walsh soroti sosok Shin Tae-yong hingga Bawa-Bawa Penerjemah ke Lapangan

“Selain cuaca, kondisi rumput di lapangan juga berbeda dengan di Eropa. Agak bergelombang,” tegas Jim Croque.

Pemain berusia 17 tahun tersebut membandingkannya dengan cuaca dan kondisi lapangan di Belanda. Menurutnya, banyak sekali perbedaan sehingga mempengaruhi aliran bola saat mengoper.

“Di Belanda, cuaca tentu lebih sejuk dan lapangan di sana rumput lapangannya lebih rata. Di sini rumput lebih bergelombang sehingga bola tidak bisa mengalir dengan baik,” ujar Jim Croque.

Pemusatan latihan ini merupakan bagian dari persiapan Timnas U-19 Indonesia untuk mengikuti Piala AFF U-19 2022 pada 2-15 Juli 2022.

Baca Juga:   Tegas! Shin Tae-yong Semprot Para Pemain yang Terlihat Murung dan Pesimis saat Latihan di Kuwait

Timnas U-19 akan menghadapi Filipina, Myanmar, Thailand, Vietnam, dan Brunei Darussalam di Grup A.

Pelatih Shin Tae-yong berbicara tentang keberadaan tiga keturunan: Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel.

Shin Tae-yong menyatakan bahwa kehadiran mereka hanya untuk latihan, bukan untuk Piala AFFU-19 2022.

“Mereka tidak bisa bermain untuk Piala AFF kali ini,” ucap Shin Tae-yong yang kini tangani Timnas U-19.

(Editor/Yusril Fahmi)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan