Timnas Indonesia U-16 berhasil mengalahkan Vietnam u-16 dengan gaya. Ya, Garuda Asia melakukan come back spektakuler atas Vietnam di laga terakhir Grup A Piala AFF U-16 2022.

Sempat tertinggal akibat gol penalti, Garuda Asia bisa mengakhiri saja dengan kemenangan 2-1.

Bertanding di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (6/8/2022), Indonesia yang hanya membutuhkan skor imbang untuk memastikan satu tempat di babak semi final sempat ketinggalan oleh Vietnam.

Gawang Indonesia sempat dibobol lewat penalti oleh Nguyen Cong Phuong. Paruh pertama, Indoensia ketinggalan 0-1 dari Vietnam.

Pada babak kedua, Indonesia berhasil melakukan comeback spektakuler melalui gol-gol Arkhan Kaka Putra Purwanto dan Nabil Asyura.

Skor 2-1 mengantarkan Indonesia menjadi juara grup A Piala AFF U-16 2022 dengan 9 poin, hasil tak terkalahkan di tiga laga.

Bagi Timnas Indonesia U-16 keberhasilan tersebut juga berarti mereka berhasil melenggang kebebasan semifinal dengan status juara grup dengan poin sempurna dan selisih gol mentereng.

Keberhasilan comeback spektakuler itu lantas mendapatkan atensi khusus dari Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF).

Federasi tersebut lantas memuji kiprah gemilang Skuad Garuda Muda di Piala AFF U-16 2022.

“Timnas Indonesia U-16 melakukan comeback yang luar biasa untuk mengalahkan Vietnam 2-1. Mereka memastikan tempat mereka di semifinal sebagai juara Grup A Piala AFF U-16 2022,” bunyi pernyataan pada akun Instagram @aff.presse, Minggu (7/8/2022).

Baca Juga:   Malaysia Tersingkir dari Piala AFF U-16, Indonesia Vs Myanmar di Semifinal

Saat ini, Garuda Asia tinggal menunggu pemenang Grup C. Negara yang menjadi calon lawan Indonesia adalah Malaysia dan Myanmar

Sementara itu, Vietnam harus puas menjadi runner up dengan 6 poin. Nasib mereka masih harus menunggu skor akhir dari para kontestan grup lainnya.

(Editor/Fathur Rozi)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan